Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

10 Pondok Pesantren di Kabupaten Way Kanan yang Bagus

 

Pondok Pesantren di Kabupaten Way Kanan

Kabupaten Way Kanan adalah salah satu kabupaten hasil pemekaran dari kabupaten Lampung Utara di Provinsi Lampung. Selain itu kabupaten Way Kanan merupakan daerah yang letaknya cukup jauh dari pusat provinsi Lampung yaitu kota Bandar Lampung. 

Wilayah di kabupaten Way Kanan ini juga terdiri dari beberapa kecamatan yaitu ada sebanyak 15 kecamatan. Contoh kecamatan di kabupaten Way Kanan itu sendiri antara lain adalah kecamatan bahuga, kecamatan kasui, kecamatan way tuba, kecamatan gunung labuhan, dan lain-lain.  

Pondok Pesantren di Way Kanan

Kabupaten Way Kanan diketahui memiliki beberapa lembaga pendidikan agama islam seperti pondok pesantren yang jumlahnya mencapai 14 pesantren. Beberapa dari pesantren tersebut diuraikan lebih lanjut seperti dibawah ini.

Daftar Pondok Pesantren Di Kabupaten Way Kanan

Berikut dibawah ini beberapa contoh daftar nama pondok pesantren di kabupaten Way Kanan adalah : 

1. Pondok Pesantren Nurul Iman

Pondok Pesantren Nurul Iman berdiri pada tahun 1982 dan beralamat di Jalan.Ak.Gani Kampung Tanjung Bulan Kasui. Pesantren ini bervisi zikir, fikir, ukir,dan terampil.

Sedangkan beberapa misinya yaitu mempersiapkan generasi islami dan generasi qur’ani, meningkatkan manusia yang berwawasan luas, berilmu, dan beriman, serta mengembangkan berbagai kreativitas dan ketrampilan dalam berbagai bidang. 

2. Pondok Pesantren Sabilil Muqorrobin

Pondok Pesantren Sabilil Muqorrobin beralamat di Jalan Santri No 01. Jumlah santri yang ada di pesantren Sabilil Muqorrobin yaitu 306 santri. Sedangkan jumlah guru yang mengajar 16 orang. 

3. Pondok Pesantren Alfalakhussa'adah

Pondok Pesantren Alfalakhussa'adah beralamat di Tanjung Serupa. Pesantren ini tidak hanya mengutamakan pendidikan agama, akhlak, dan budi pekerti, akan tetapi juga memberikan pengetahuan umum yang seimbang agar santri memiliki wawasan yang lebih luas.

Selain itu pesantren Alfalakhussa’adah juga memiliki kegiatan unggulan berupa pengembangan bakat dan minat seperti pengembangan kemampuan berbahasa, pengembangan teknologi informasi dan komunikasi, pengembangan pengetahuan dan teknologi, rabana, hadroh, pengembangan bakat seni, dan lain sebagainya.

4. Pondok Pesantren Bahrul Ulum

Pondok Pesantren Bahrul Ulum beralamat di Jl. AK Gani Kp. Gunung Sari Kec. Rebang Tangkas Kab. Way Kanan - Lapung. Pesantren ini diketahui sudah memiliki santri sebanyak 99 orang dengan 8 ustadz yang membimbing. 

5. Pondok Pesantren Miftakhul Huda

Pondok Pesantren Miftakhul Huda beralamat di Bumi Harjo. Santri yang belajar di pesantren ini jumlahnya yaitu ada sekitar 63 orang. Sedangkan untuk tenaga pengajarnya sendiri berjumlah 6 orang. 

6. Pondok Pesantren Darussa'adah

Pondok Pesantren Darussa'adah beralamat di Tanjung Mulyo Kotaway. Pesantren Darussa’adah mempunyai santri sekitar 84 orang. Sedangkan jumlah guru yang mengajar yaitu ada sebanyak 7 orang. 

7. Pondok Pesantren Mansya'ul Huda 

Pondok Pesantren Mansya'ul Huda beralamat di Way Agung. Pesantren ini mempunyai jumlah santri sebanyak 78 santri dan 7 orang ustadz yang membimbing.  

8. Pondok Pesantren Sabilul Hidayah 

Pondok Pesantren Sabilul Hidayah beralamat di Jl. Andalas Kampung Gunung Sangkaran Blambangan Umpu Way Kanan. Santri yang belajar di pesantren Sabilul Hidayah jumlahnya yaitu ada 80 orang. Sedangkan untuk tenaga pendidiknya sendiri ada sekitar 7 orang. 

9. Nurul Hidayah

Nurul Hidayah beralamat di Jln. ak. gani. Pesantren Nurul Hidayah diketahui sudah memiliki 167 santri dengan 8 tenaga pengajar yang ada di sana. 

10. Pondok Pesantren Bustanul Ulum 

Pondok Pesantren Bustanul Ulum beralamat di Bumi Baru. Sedangkan untuk jumlah santrinya sendiri yaitu mencapai 86 santri dan 7 orang ustadz yang mengajar.

 Itulah tadi informasi yang bisa kami bagikan pada semua pembaca berkenaan dengan daftar nama-nama pondok pesantren terbaik yang ada di wilayah Kabupaten Way Kanan.

Posting Komentar untuk "10 Pondok Pesantren di Kabupaten Way Kanan yang Bagus"