Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

6+ Pondok Pesantren di Kabupaten Magelang yang Terkenal

Pesantren di Magelang

Kabupaten Magelang bisa dikatakan sebagai daerah cekungan yang dikelilingi oleh pegunungan, termasuk Gunung Merapi. Luas wilayahnya sekitar 1.085 km2 dengan populasi mencapai 1.219.371 jiwa per tahun 2012.

Dengan populasi sebanyak itu, tidak heran jika kemudian muncul banyak pondok pesantren di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

Pesantren di Magelang


Jumlah pondok pesantren di Kabupaten Magelang lebih dari 200 buah. Di antara pondok pesantren tersebut ada yang sudah berdiri sejak tahun 1905, yakni Pondok Pesantren Roudlotul Ulum Kecamatan Mertoyudan.

Sistem yang digunakan pun bermacam-macam. Tetapi banyak pondok pesantren yang sudah memasukkan pendidikan formal sehingga menjadi semi modern.

Daftar Pondok Pesantren di Magelang


Berikut ini adalah beberapa di antara daftar nama pondok pesantren di Jawa Tengah, khususnya Kabupaten Magelang. Anda bisa menjadikan satu di antaranya sebagai referensi pondok pesantren yang mungkin tengah Anda cari.

1. Pesantren Asrama Perguruan Islam (API) Magelang

Pondok pesantren ini tergolong pondok pesantren tua di Magelang. Pasalnya, sejak tahun 1944 pondok pesantren ini sudah berdiri. Pendirinya adalah KH. Chudlori. Penamaan pondok pesantren ini sendiri bukan sekadar memberi nama. Tetapi didapat setelah melakukan shalat istikharah.

Tahun 1977, pondok pesantren ini sudah memiliki santri hingga 1500-an. Jumlah santri tersebut terus meningkat meski sempat mengalami penurunan setelah KH. Chudlori wafat. Tercatat, pada tahun 2014, jumlah santri pondok pesantren ini mencapai 5000 santri.

Apakah pondok pesantren ini memiliki unit pendidikan formal? Jawabannya punya. Unit pendidikan formal di pesantren ini adalah SMP, SMA, dan SMK. Lokasi pesantren ini sendiri ada di Desa Tegalrejo, Kecamatan Tegalrejo, Magelang.

2. Pondok Pesantren Pabelan Mungkid Magelang

Letak pondok pesantren ini ada di Jalan Pabelan-Mungkid. Desanya adalah Desa Mungkid. Demikian juga dengan kecamatannya, Kecamatan Mungkid. Cikal bakal pondok pesantren ini ditengarai sudah ada sejak tahun 1800-an lewat pengajian yang dilakukan oleh Kiai Raden Muhammad Ali. Meski demikian, tahun berdiri resmi pondok pesantren ini baru terjadi pada tahun 1965.

Selama pergantian pengasuh, pondok pesantren ini banyak mengalami pasang surut. Tapi sekarang, pondok pesantren ini sudah memiliki ragam pendidikan formal. Pendidikan formal yang dimiliki pondok pesantren ini adalah MTs serta MA.

3. Pondok Pesantren Tahfidhul Qur’an Al Furqon Putri Magelang

Alamat pondok pesantren ini adalah Jalan Soekarno-Hatta, Desa Bumirejo, Kecamatan Mungkid, Kabupaten Magelang. Patokan paling mudah menuju pondok pesantren ini adalah Kantor Samsat Mungkid. Sebab, jarak pondok pesantren yang khusus untuk santri putri ini hanya 300 meter dari Samsat Mungkid.

Sistem pendidikan di dalamnya menggunakan dua jenjang. Kurikulum yang digunakan dominan berbasis Al-Qur’an. Dua jenjang yang dimaksud adalah:

  • Jenjang mutawasithah yang setara dengan SMP
  • Jenjang Aliyah yang setara dengan SMA

4. Pesantren At-Thoyyib Kembaran, Magelang

Usia pondok pesantren ini tergolong cukup tua. Pasalnya, pondok pesantren ini sudah berdiri pada tahun 1896. Lokasinya ada di Dusun Kembaran, Desa Sidomulyo, Kecamatan Salaman. Tidak heran, jika pondok pesantren ini memiliki nama besar di kalangan masyarakat Magelang.

Materi yang diajarkan di pondok pesantren ini seperti materi agama di pondok pesantren lain. Kitab kuning menjadi bagian pokok dalam mengkaji ilmu agama. Materi Fiqih, shorof, nahwu, menjadi bagian yang selalu dibahas. Demikian juga dengan materi hadits, ushul fiqih, hingga materi tentang Al-Qur’an dan tafsir.

Tidak hanya menjadi pondok pesantren untuk belajar ilmu agama, pondok pesantren kembaran ini juga menjadi tempat santri untuk menghafal Al-Qur’an. Selain belajar agama, santri bisa juga mengenyam pendidikan formal. Pondok pesantren ini memiliki dua pendidikan formal. Keduanya adalah SMP Islam Terpadu, serta Madrasah Aliyah.

5. Pesantren Ushuluddin Magelang

Pondok pesantren ini ada di Desa Ngadirejo, Kecamatan Salaman, Magelang. Pondok pesantren ini tergolong pondok pesantren yang unik.

Bukan hanya karena pesantren ini adalah pesantren salaf, tetapi juga karena pondok pesantren ini menjadi pesantren agro. Agrobisnis ini dikembangkan di pesantren Ushuluddin oleh pengasuh pesantren bersama dengan santri.

6. Pondok Modern Darussalam Gontor Putra Kampus 5

Daftar pondok pesantren terbaik khusus putra di Kabupaten Magelang ialah Pondok Modern Darussalam Gontor Putra Kampus 5 dimana pesantren ini menjadi salah satu cabang pondok pesantren Gontor. Untuk alamatnya sendiri berada di Dusun Gadingsari, Desa Mangunsari, Kecamatan Sawangan, Kab. Magelang, Provinsi Jawa Tengah.

Kiranya daftar nama pondok pesantren di Kabupaten Magelang yang sudah disebutkan di atas bisa menjadi bagian referensi Anda. Tentu saja, untuk menjadi rujukan menempuh ilmu agama. Semoga bermanfaat.

Posting Komentar untuk "6+ Pondok Pesantren di Kabupaten Magelang yang Terkenal"