Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

8+ Pesantren Terbaik di Kabupaten Wonogiri yang Menjadi Pilihan


Selain berbagai aktivitas keagamaan, beberapa pesantren juga menyelenggarakan lembaga pendidikan formal. Jadi dalam hal ini para santri tidak hanya dibekali ilmu agama yang cukup namun juga pengetahuan umum yang akan bermanfaat saat kelak terjun di masyarakat. Seperti pesantren di daerah-daerah lain, pesantren di Kabupaten Wonogiri juga terdiri dari beberapa tipe.

Ada jenis pondok pesantren salafiyah, pesantren modern, dan pesantren kombinasi antara salafiyah dan modern. Untuk keterangan lebih lanjut, simak ulasan lengkap daftar nama pondok pesantren di Kabupaten Wonogiri berikut.

Pesantren di Wonogiri


Berbagai model pesantren juga dapat Anda temui di Kabupaten Wonogiri ini. Selain aktivitas belajar agama yang ketat, banyak juga pesantren yang menyediakan berbagai kegiatan ekstrakurikuler atau kewirausahaan, seperti beternak, bertani, catering, silat, sepak bola, menjahit, dan banyak lainnya.

Para santri tidak hanya dibekali ilmu agama, tetapi juga berbagai keterampilan lainnya sehingga dapat bermanfaat saat sudah lulus sdari pesantren.

Daftar Pondok Pesantren di Kabupaten Wonogiri


Berikut daftar sejumlah pesantren yang ada di Kabupaten Wonogiri, antara lain:

1. Pondok Pesantren Al Ibanah

Info tentang pondok pesantren terbaik di Kabupaten Wonogiri ialah Pondok Pesantren Al Ibanah yang alamatnya berada di Sambitileng, Dangkrang, Purwantoro, Kecamatan Purwantoro, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah.

2. Pondok Pesantren Mambaul Hikmah

Pesantren yang pertama bernama Pesantren Mamba’ul Hikmah yang berdiri di atas tanah wakaf seluas 113 meter pemberian Bapak H. Sukirno. Pesantren ini didirikan oleh Ustadz  Abdul  Aziez yang sebelumnya aktif berdakwah di Cirebon.

Selain pendidikan pesantren, PP Mambaul Hikmah juga menyelenggarakan pendidikan formal, yaitu TK, SD Nawa Kartika, serta SMP Nawa Kartika. Pondok Pesantren Mamba’ul Hikmah beralamat di Kalikatir, Nambangan, Kecamatan Selogiri, Kabupaten Wonogiri, nomor telepon (0273) 322520.

3. Pondok Pesantren Sunan Gunung Jati

Daftar nama pondok pesantren di Kabupaten Wonogiri berikutnya adalah Pondok Pesantren Sunan Gunung Jati yang didirikan oleh KH. Drs. Sutrisno Yusuf pada tahun 1993. Pesantren ini dibangun beriringan dengan pembangunan Madrasah Aliyah Sunan Gunung Jati.

Selanjutnya, dibangun pula Madrasah Tsanawiyah Sunan Gunung Jati, RA, serta MI Sunan Gunung Jati. Selain itu, pesantren ini juga menyelenggarakan pendidikan non-formal berupa Madrasah Diniyah, Tahfidzil Qur'an, serta Tahassus Pendalaman Kitab Kuning.

Pondok Pesantren Sunan Gunung Jati beralamat di Cingklok, Gesing, Kismantoro, Kabupaten Wonogiri, nomor telepon (0273) 321730.

4. Pondok Pesantren Gani Tirtoasri

Selanjutnya ada Pondok Pesantren Gani Tirtoasri yang didirikan oleh K. Muhammad Ilyas pada tahun 1892 yang awalnya merupakan surau untuk pengajian warga sekitar. Sepeninggal beliau, pesantren diasuh oleh putranya KH. Muhammad Idris. Pesantren ini beralamat di Kalujangan, Tirtomoyo, Kec. Wonogiri, Kab. Wonogiri, Jateng.

5. Pondok Pesantren Al-Fatah

Pertama kali didirikan, pesantren Al Fatah hanya memiliki 4 kamar dan lokasinya pun jauh dari keramaian jalan raya. PP Al - Fatah didirikan pada tahun 2008 dan kini telah berkembang pesat dengan santri yang datang dari berbagai daerah khususnya luar Wonogiri.

Fokus pesantren ini adalah tahfidzul qur'an, pembelajaran kitab kuning, pengasuhan yatim dan dhuafa, serta kewirausahaan.

Para santri di sini juga turun langsung ke masyarakat untuk membantu para orangtua belajar mengaji. Alamat Pondok Pesantren Al-Fatah berada di Jurug RT01/10, Pokohkidul, Kec. Wonogiri, nomor telepon 0813-2915-5761.

6. Pondok Pesantren Hanacaraka

Daftar pesantren yang kelima adalah PP Hanacaraka yang diresmikan pada tahun 2011. Pondok Pesantren Hanacaraka didirikan oleh Bapak Harmoko (mantan Menteri Penerangan Orde Baru), dan H. Begug Poernomosidi (mantan Bupati Wonogiri).

Pesantren yang terletak di Segawe, Wonosari, Purwosari, Kecamatan Wonogiri ini menggunakan sistem pembelajaran modern yang mencontoh metode Wali Songo.

7. Pondok Pesantren Kali Mosodo

Pondok pesantren ini memiliki sekitar ratusan santri baik santri putra dan santri putri yang berasal dari Kabupaten Wonogiri dan juga luar Wonogiri. Pondok Pesantren Kali Mosodo didirikan oleh KH. Sarbini dan kini diasuh oleh KH. Warino.

Pondok pesantren ini menggunakan metode kombinasi dimana menggabungkan sistem pembelajaran pesantren klasik dan juga modern. Alamat Pondok Pesantren Kali Mosodo berada di Tulakan, Kecamatan Giriwoyo, Kabupaten Wonogiri, Provinsi Jawa Tengah.

8. Pondok Pesantren  Al-Iman

Informasi tentang daftar nama pondok pesantren terbaik yang ada di Kabupaten Wonogiri selanjutnya ialah PonPes Modern Al-Iman Putra /MTs Al-Iman dimana alamat lengkap pesantren ini berada di Sanggrahan, Ngadirojo Kidul, Kecamatan Ngadirojo, Kabupaten Wonogiri, Provinsi Jawa Tengah.

Untuk yang ingin mengetahui secara jelas kondisi salah satu daftar nama pondok pesantren di Kabupaten Wonogiri tersebut, bisa menghubungi nomor telepon atau datang langsung ke sana.

2 komentar untuk "8+ Pesantren Terbaik di Kabupaten Wonogiri yang Menjadi Pilihan"

Anonim 18 Juli 2023 pukul 04.14 Hapus Komentar
INFO YANG SAMA SEKALI TIDAK AKURAT KARENA TIDAK MELALUISURVEI LANGSUNG DAN TIDAK MENCANTUMKAN PESANTREN AL IBANAH PURWANTORO SEBAGAI PESANTREN REAL PALING BANYAK SANTRINYA DI WONOGIRI YANG MONDOK/ BERDOMISILI.
DAN YANG DI ULAS JUSTRU PESANTREN DENGAN JUMLAH SANTRI SEDIKIT.
Admin 7 Agustus 2023 pukul 08.41 Hapus Komentar
Sebenarnya bisa komentar dengan baik-baik, karena dunia internet keterbatasan kami. Semoga website ini bisa lebih baik lagi ya kak :)