Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

8+ Pesantren di Kota Palangkaraya Yang Terkenal

 

Pesantren di Kota Palangkaraya

Kota Palangkaraya merupakan Ibu Kota Provinsi Kalimantan Tengah yang mempunyai luas wilayah sebesar 2.853,12 km². Kota Palangkaraya juga dikenal memiliki beberapa tempat wisata yang mampu menarik para wisatawan untuk mengunjungi tempat ini.

Beberapa nama tempat wisata di kota Palangkaraya antara lain ialah Taman Nasional Sebangau, Danau Tahai, Pesona Alam Lestari, dan lain-lain. 

Pesantren di Palangkaraya

Kota Palangkaraya merupakan kota yang memiliki lembaga pendidikan secara formal maupun non formal. Salah satu pendidikan non formal yang selalu dikembangkan ialah pondok pesantren. Ponpes di kota Palangkaraya ini berada di beberapa kecamatan yang ada di kota tersebut, antara lain yaitu di kecamatan Pahandut, Sebangau, dan Jekan Raya. 

Daftar Pondok Pesantren di Kota Palangkaraya

Beberapa daftar nama pondok pesantren yang ada di Kota Palangkaraya diantaranya ialah sebagai berikut ini;

1. Raudhatul Jannah 

Pondok Pesantren Raudhatul Jannah didirikan pada tahun 1994 dan beralamat di Jl. Surung No.01. Pondok pesantren ini menerapkan sistem kurikulum perpaduan antara kurikulum pondok dan kurikulum kementerian agama.

Selain itu, kegiatan harian santri yang dilakukan di ponpes Raudhatul Jannah antara lain seperti latihan pidato, bahasa arab dan inggris, maulid habsyi, serta ratib al hadad. 

2. Syifa`ul Qulub

Pondok Pesantren Syifa`ul Qulub didirikan pada tahun 2003. Pesantren ini lokasinya berada di Jl. Menteng 22 No. 45.

3. Hidayatul Insan Fii Ta`limiddin

Pondok Pesantren Hidayatul Insan Fii Ta`limiddin beralamat di Jl. Sulawesi No. 76 Palangkaraya. Program utama pondok pesantren Hidayatul Insan Fii Ta’limiddin yaitu program tahfidzh quran. Selain itu pesantren ini juga telah memiliki beberapa prestasi salah satunya pada tahun 2018 ada santriwati yang berhasil memperoleh juara tahfidzh quran di tingkat ASEAN.  

4. Hidayatullah

Pondok Pesantren Hidayatullah berdiri pada tahun 2019 dan beralamat di Jl. Danau Rangas No. 04 Kel. Bukit Tunggal Kec. Jekan Raya Palangka Raya. Salah satu ciri utama dari pesantren ini yaitu mempunyai pendidikan tauhid dengan nilai plusnya tahfidz quran. 

5. Pondok Pesantren Darul Amin

Pondok Pesantren Darul Amin didirikan pada tanggal 5 Januari 1999 dan beralamat di Jl. Yakut 1 No. 19 G. Obos Xii Kota Palangkaraya. Visi pondok pesantren ini yaitu untuk mewujudkan insan unggul, berprestasi, terampil dengan berlandaskan iman  dan taqwa.

Para santri yang belajar di pesantren ini juga sudah mendapatkan fasilitas secara memadai antara lain seperti adanya masjid, asrama santri, dapur, gedung sekolah, lapangan, koperasi santri, perpustakaan, laboratorium komputer, laboratorium bahasa, gudang, kamarmandi/wc, klinik kesehatan.

6. Darul Ulum

Pondok Pesantren Darul Ulum beralamat di Jl.Dr Murjani Gg Sari 45. Pendidikan di pesantren ini terdiri dari pendidikan formal dan pendidikan non formal. Pada pendidikan non formal terdiri dari tahfidz quran, madrasah diniyah salafiyah, dan majelis taklim.

Para santri juga diberikan kebebasan dalam memilih kegiatan ekstrakurikuler yang dapat diikutinya antara lain ada kegiatan kajian kitab kuning, karya ilmiah, kaligrafi, paskibra, komputer, hadrah dan lain sebagainya. 

7. Iqro

Pondok Pesantren Iqro beralamat di Jl. Karanggan 70 Rt/Rw. 1/Iv Kel. Tanjung Pinang 73111. Jumlah santri yang menempuh pendidikan di pesantren ini yaitu ada sekitar 94 santri dengan 8 ustadz yang membimbing. 

8. Al Wafa

Pondok Pesantren Al Wafa beralamat di Jl. Dahlia No. 6 Rt. 01 Rw. V. Santri di pesantren Al Wafa jumlahnya yaitu ada 46 orang dengan 6 ustadz yang mengajar.

Nah, itulah saja daftar nama-nama pondok pesantren yang berada di wilayah Kota Palangkaraya, Provinsi Kalimantan Tengah. Semoga saja bisa memberikan wawasan bagi kalian semuanya yang sedang membutuhkan.

Posting Komentar untuk "8+ Pesantren di Kota Palangkaraya Yang Terkenal"