Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

8+ Pondok Pesantren Terbaik di Kota Makasar yang Menjadi Pilihan

Pesantren Terbaik di Kota Makasar

Kota Makasar adalah kota terbesar yang ada di Sulawesi Selatan. Wilayah ini yang pada tahun 1971-1999 disebut Ujung Pandang. Karena itu, Makasar disebut ibu kota Provinsi Sulawesi Selatan. Sebuah area yang spiritualitas masyarakatnya cukup tinggi. Ini dibuktikan dengan banyaknya Ponpes yang termaktub di dalam daftar nama pondok pesantren di Sulawesi, khsusunya yang berada di kota Makasar.

Pondok Pesantren di Makasar


Pondok pesantren kota Makasar Sulawesi Selatan dibangun untuk meningkatkan kecerdasan spiritual masyarakat yang ada di lingkungan setempat. Sehingga dari Ponpes ini akan terlahir ulama-ulama berbakat yang tidak hanya bisa berceramah tetapi juga bisa mempraktekkan dalam kehidupan.

Daftar Nama Pondok Pesantren di Makasar


Ponpes di Makasar dibangun di area permai dan hijau. Sehingga para santri bisa belajar dengan nyaman. Di antara pondok pesantren tersebut juga dibangun fasilitas modern sebagai penunjang aktifitas madrasah yang juga masuk program pondok. Ini dia nama Ponpes tersebut:

1. Ponpes Tahfizhul Quran Al Imam Asyim Makasar

Daftar nama pondok pesantren di Sulawesi Selatan khususnya kota Makasar yang pertama adalah Ponpes Tahfizhul Quran Al Imam Asyim Makasar. Di sinilah, anak-anak muda Nahdhatul Ulama Makasar menghafal Ayat Suci.

Lulusannya diharap mampu menjaga kesucian ayat suci melalui hafalan mereka. Maka dari itu, para santri di sana selalu diwanti-wanti untuk menjaga hafalan mereka ketika sudah tidak lagi berada di pondok.

Pondok pesantren ini berada di Jl. Inspeksi Kanal Tamangapa Utara. Manggala, Kota Makassar.

2. Ponpes Almubarok Makasar

Pondok Pesantren Almubarok Makasar adalah lembaga pendidikan keagamaan yang bagus. Visinya ialah, melahirkan putra-putri daerah yang soleh dan soleha serta memiliki kepekaan sosial yang tinggi.

Ponpes Almubarok Makasar memprioritaskan pendidikan agama sejak dini. Terutama santri yang masih berusia 7-15 tahun. Karena pada usia ini, mereka lebih mudah terjerumus pada pemikiran keagamaan yang salah. Maka dari itu, di Ponpes ini akan dibentuk karakter keislaman mereka dengan sebaik-baiknya.

Pondok Pesantren Al Mubarok berada di Jl. Goa Ria Lorong Sudiang Desa Pai Biring Kanaya Kota Makassar Sulawesi Selatan 90242 Indonesia.

3. Pondok Pesantren Madinah

Pondok Pesantren Madinah bukan Ponpes Salaf. Karena di sana juga diajarkan pendidikan non agama atau ilmu umum. Sekalipun begitu, pelajaran agama yang diampu tidak kalah dengan Pondok Pesantren tradisional.

Visi pondok modern ini adalah mencetak santri ahli agama yang intelek. Sehingga, diharapkan dari mereka, lahir pemikiran-pemikiran agama yang moderat yang mampu menyelesaikan masalah umat.
Ponpes ini berdiri megah di Jl. Perintis Kemerdekaan, Tamalanrea Indah, Kec. Tamalanrea, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90245

4. MDIA Bontoala Makasar

Daftar nama pondok pesantren di Kota Makasar yang ke empat adalah MDIA Bontoala Makasar. Ini merupakan Ponpes dengan nama yang sangat panjang yaitu Ma’hadud Dirasatil Islamiah Wal Arabiyah disingkat MDIA.

MDIA Makasar adalah Pondok Pesantren besar. Sejak berdiri hingga saat ini sudah ribuan santri berkualitas yang menjadi alumni. Tepatnya 1500 santri yang sudah kembali ke masyarakat.  Pondok Pesantren membagi aktifitas pondok menjadi 3, yaitu agama, akademik, sosial. Maka dari itu, di sini ada program MTS, MA bahkan MI yang sudah terakreditasi.

Ponpes MDIA Makasar beralamat di Jalan Lamuru No 65, Bontoala Tua, Kec. Bontoala Makassar, Indonesia

5. Pondok Pesantren Ummul Mukminin Makasar

Ini merupakan Ponpes Ahlusunnah Wal Jamaah. Sesuai dengan namanya, maka pondok pesantren hanya khusus santri putri. Sedangkan visinya adalah membangun muslimah yang memiliki kepribadian indah layaknya Ummul Mukminin, Siti Aisyah RA.

Ponpes ini dibangun pada tahun 1986. Hingga saat ini lembaga sudah memiliki alumni sebanyak 1300 santri. Padahal di masa pendiriannya, pemondok yang masuk hanya 12 orang saja.
Pondok dibangun dengan megah di kelurahan Bulurokeng kecamatan Biringkanaya Makasan Sulawesi Selatan.

6. Pondok Pesantren An Nahdlah

Daftar nama pondok pesantren di kota Makasar selanjutnya adalah Ponpes An Nahdlah. Ini adalah pesantren yang unik, karena dibentuk dari pengajian bernama Ashabul Kahfi yang anggotanya berjumlah hanya 7 orang. Aktivitas ini dimulai pada tahun 1982.

Pengajian meningkat ketika memasuki tahun 1985. Bahkan di tahun 1986, yang awalnya berupa majelis kitab Kuning, ditingkatkan menjadi lembaga pondok pesantren.

Pondok Pesantren An Nahdlah berkembang dengan pesat. Bahkan, tidak hanya memiliki sekolah keagamaan seperti, MI, MTS dan MA, pihak lembaga juga membangun kampus yang diberi nama kampus Pondok Pesantren An Nahdlah UP Makasar.

Sedangkan alamat lengkap pesantren berada di Jl. Tinumbu Dalam No.12, Bunga Eja Beru, Kec. Tallo, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90154.

7. Pondok Pesantren Darul Aman

Informasi lainnya terkait dengan daftar pondok pesantren terbaik di Kota Makasar adalah PonPes Darul Aman yang beralamatkan di Jalan KH. Abd. Jabbar Ashiry No.1, Pai, Kec. Biringkanaya, Kota Makassar. Disisi lainnya, pesantren ini juga terkenal dengan lingkungan yang dominan warna gedung yaitu biru.

8. Pondok Pesantren Puteri Ummul Mukminin

Daftar lainnya tentang pondok pesantren terbaik di Kota Makasar adalah Pondok Pesantren Puteri Ummul Mukminin. Yang beralamatkan di Jalan KH. Abd. Jabbar Ashiry No.KM.17, Pai, Kec. Biringkanaya, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.

Untuk mengenal deskripsinya sendiri secara keseluruhan lembaga pendidikan ini berada di pinggiran kota sehingga jauh dari kebisingan jalan dan kegiatan perekonomian kota sehingga cocok untuk tempat mondok yang baik dan dekat. Selain itulah tingkat pendidikan dari Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan Madrasah Aliyah (MA) juga tersedia disana.

Kota Makasar dikatakan sebagai kota Religi di Sulawesi Selatan. Karena Ponpes di sana cukup banyak. Sebagian sudah dijelaskan dalam daftar nama pondok pesantren di kota Makasar di atas. Semoga bermanfaat.

Posting Komentar untuk "8+ Pondok Pesantren Terbaik di Kota Makasar yang Menjadi Pilihan"