8+ Pesantren Terbaik di Kabupaten Sanggau
Kabupaten Sanggau terletak di tengah-tengah Provinsi Kalimantan Barat. Luas kabupaten ini yaitu mencapai 12.857,70 km². selain itu kabupaten ini juga terdiri dari beberapa batas wilayah seperti di bagian barat berbatasan dengan kabupaten Landak.
Dibagian selatan berbatasan dengan kabupaten Ketapang, di sebelah timur berbatasan dengan kabupaten Sintang dan Sekadau. Terakhir di bagian utara berbatasan dengan Sarawak, Serian, Malaysia Timur.
Kemudian kabupaten Sanggau ini juga terdiri dari 15 kecamatan, 6 kelurahan, dan 163 desa. Salah satu pariwisata yang menjadi ciri khas dari kabupaten ini adalah “Rumah Kuta” yang terletak di Jalan Pangeran Mas Kelurahan Hilir Kota Kecamatan Kapuas.
Pesantren di Sanggau
Kabupaten Sanggau juga memiliki beberapa lembaga pendidikan islam seperti pondok pesantren. Jumlah ponpes yang ada dikabupaten ini yaitu ada sebanyak 8 pesantren. Masing-masing pesantren memiliki visi dan misinya sendiri dengan tujuan umumnya yaitu membentuk generasi islam yang berwawasan luas, beriman, dan berakhlak mulia.
Daftar Pondok Pesantren di Kabupaten Sanggau
Daftar nama pondok pesantren di Kalimantan Barat, khususnya Kabupaten Sanggau antara lain adalah sebagai berikut ini :
1. Al Mizan
Daftar pertama ponpes di kabupaten Sanggau adalah Pondok Pesantren Al Mizan yang beralamat di Jl.Raya Entikong km.04 Balai Karangan. Jumlah santri yang belajar di ponpes ini yaitu ada sekitar 73 orang dengan 6 ustadz yang mengajar.
2. Al-Ihsan
Pondok Pesantren Al-Ihsan beralamat di Jln. Sosok Ii. Santri yang menempuh pendidikan di pesantren Al-Ihsan jumlahnya ada sebanyak 81 orang. Sedangkan untuk tenaga pendidiknya sendiri berjumlah 6 orang.
3. Sabilul Muttaqin
Pondok Pesantren Sabilul Muttaqin beralamat di Jln. Poros Km. 13 Desa Harapan Makmur. Jumlah santri yang menempuh pendidikan di ponpes ini yaitu ada sekitar 82 orang. Sedangkan ustadz yang membimbing para santri jumlahnya ada 6 orang.
4. Nurul Ma`arif
Pondok Pesantren Nurul Ma`arif beralamat di Dusun Kayu Tunu Desa Sungai Muntik. Pesantren ini diketahui telah memiliki santri sebanyak 114 orang dengan 7 ustadz yang membimbing para santri.
5. Hidayatullah
Pondok Pesantren Hidayatullah beralamat di Jln. H. Agus Salim Km. 1 Rt. 1 Rw. 1. Ponpes Hidayatullah memiliki 55 orang santri yang belajar di pesantren, sedangkan untuk gurunya sendiri berjumlah 6 orang.
6. Miftahul Hidayah
Pondok Pesantren Miftahul Hidayah beralamat di Jln. Padat Karya Balai Karangan 3. Jumlah santri di ponpes ini yaitu ada sekitar 167 orang dengan 9 ustadz yang membimbing.
7. Al-Fatah Tayan
Pondok pesantren Al-Fatah Tayan beralamat di Jln. Pembangunan Km.2, Kecamatan Tayan Hilir, Kabupaten Sanggau Kodepos 78564 Tayan Hilir. Sedangkan untuk jumlah santrinya sendiri yaitu ada sekitar 58 orang dengan 6 tenaga pendidik yang mengajar di ponpes tersebut.
8. Darul Hidayah
Pondok Pesantren Darul Hidayah beralamat di Trans. Suka Mulya. Santri di pondok pesantren Darul Hidayah jumlahnya ada sebanyak 82 orang dengan 6 ustadz yang mengajar.
Itulah saja daftar informasi yang bisa kami bagikan pada semua pembaca berkenaan dengan nama-nama pondok pesantren yang berada di wilayah Kabupaten Sanggau, Provinsi KalBar (Kalimantan Barat). Semoga saja memberikan kebermanfaatan.
Posting Komentar untuk "8+ Pesantren Terbaik di Kabupaten Sanggau"